NaikMotor — Perkembangan dunia modifikasi semakin tak terbendung seiring perkembangan zaman dan teknologi. Menyikapi hal tersebut, CV MB Motor selaku distributor resmi Scarlet Racing berusaha terus membuka outlet resmi di berbagai kota untuk memenuhi permintaan konsumen.
Siapa yang tak kenal Scarlet Racing, produk after market roda dua yang sudah eksis dari tahun 2013 dengan produk andalan shockbreaker dan velg rims. Seiring berjalannya waktu Scarlet juga merambah produk after market lainnya untuk memuaskan dahaga para riders yang hobi modifikasi.
“Tahun 2013 kami resmi menjual produk Scarlet Racing, Shockbreaker dan velg rims produk awal yang kita jual dan mendapat respon positif dari para bikers di Indonesia sampai sekarang,” ujar Suwandi selaku Owner CV MB Motor, Distributor resmi Scarlet Racing.
“Sampai saat ini kami sudah memiliki 7 outlet resmi Scarlet Racing yang tersebar di kota-kota besar Indonesia. Seperti Jakarta, Medan, Surabaya, Yogyakarta, Pontianak, Lampung dan Jambi,” tambah Suwandi.
Tak hanya itu, di era digitalisasi, Scarlet Racing juga merambah ke beberapa marketplace untuk memudahkan konsumen dalam memilih produk serta bertransaksi, seperti Tokopedia, Bukalapak, Shopee, Lazada, JD.id, akulaku, Elevania, serta blibli.com.
“Marketplace juga kita rambah, biar konsumen makin mudah untuk memilih dan membeli produk Scarlet Racing. Selain marketplace, sosmed seperti Instagram dan Facebook juga kami maksimalkan.” tutup Suwandi.
Berbicara harga, produk Scarlet Racing tergolong masih kompetitif. Seperti Shockbreaker dikisaran harga dari Rp 300 ribu sampai Rp 3,5 juta. Sedangkan untuk velg di kisaran harga Rp 300 ribu sampai Rp 1,5 juta. Oh ya, semua produk Scarlet Racing sudah berlabel SNI, jadi aman untuk digunakan.
Bagi anda yang ingin membeli produk aftermarket seperti shockbreaker dan velg bisa langsung cek produk Scarlet Racing di marketplace-marketplace yang sudah ada. (Daus/ Contrib/ NM)
The post Permudah Konsumen, Kini Outlet Resmi Scarlet Racing Tersebar di Tujuh Kota Besar appeared first on Naik Motor | Jurnal Pengendara Motor.
Sumber naikmotor.com .
Tag: #naikmotor
Tidak ada komentar:
Posting Komentar