NaikMotor – Pesta pengguna Yamaha Maxi juga hadir di Pulau Bangka Belitung. Yamaha Maxi Day 2023 Bangka Belitung itu berlangsung meriah dengan berbagai program di antaranya touring, CSR penanaman Mangrove, performa musik dan games untuk komunitas.
Yamaha Maxi Day untuk pertama kalinya menyambangi Pulau Bangka Belitung, 7-8 Oktober 2023, mengusung konsep Ride and Camp. Gathering pengguna Yamaha Maxi itu berlangsung di Danau Wisata Pading Desa Perlang, Kecamatan Lubukbesar, Bangka Tengah dan diikuti sekutar 350 pemotor Yamaha Maxi.
Yamaha Maxi Day di Bangka Belitung itu tidak hanya dihadiri pemotor dari Babel tetapi juga dari daerah Palembang, Jambi, Bengkulu dan bahkan Jakarta. Menariknya pada event Maxi Yamaha Day kali ini acara dibuka langsung oleh Bupati Bangka Tengah (Bateng), yaitu Algafry Rahman.
“Kami dari Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah mengucapkan terima kasih banyak kepada pihak Yamaha Indonesia karena telah memilih lokasi Danau Pading untuk kegiatan Maxi Yamaha Day 2023. Hal ini menandakan bahwa pihak Yamaha juga tahu bahwa Danau Pading bisa memberikan inspirasi bagi banyak orang,” ucapnya.
Baca Juga: Yamaha Lite Version Maxi dan Classy, untuk Pilihan Lebih Ekonomis
The post Yamaha Maxi Day 2023 Bangka Belitung, Event Pertama Sampai Dihadiri Bupati Bangka Tengah appeared first on Naik Motor | Jurnal Pengendara Motor.Sumber naikmotor.com .
Tag: #naikmotor
Tidak ada komentar:
Posting Komentar