NaikMotor – Komunitas ADV Riders Bandung (ARB) menggelar acara 4th Anniversary. Bertema ADV Riders Bandung Ride Camp 2023, pada (7-8/10) diramaikan dengan program menarik.
Acara yang diselenggarakan di Kp Cipanengah, Cibodas Maribaya Lembang, Bandung dan diikuti oleh bikers pengguna Honda ADV. Acara ini dikemas dengan sangat menarik dan meriah. Menciptakan momen-momen seru dan tak terlupakan bagi para bikers dalam setiap perayaan tahunan mereka.
Selain sebagai perayaan ulang tahun ke-4, acara ini juga memiliki tujuan yang lebih mendalam. ARB ingin menjadikan dirinya sebagai wadah untuk memperkuat tali silaturahmi antara sesama member dan memperkuat solidaritas dalam komunitas.
“Tidak hanya kompak di jalan raya, namun dalam berbagai hal kegiatan sosial dan aktivitas lainnya akan selalu terlibat. Sebagai komunitas motor Honda ADV terbesar di Bandung Raya, ARB juga ingin memberikan contoh positif bagi komunitas lainnya. Dengan kegiatan seperti santun saat berkendara, saling empati sesama pengendara dan saling menghormati,” ungkap Bro Adit selaku Sekretaris Panitia Anniversary ARB ke-4.
Baca Juga: Fadillah Arbi Mendapat Wildcard Moto3 2023 Indonesia
The post Komunitas ADV Bandung, Camping Bareng Rayakan Hari Jadi Ke-4 appeared first on Naik Motor | Jurnal Pengendara Motor.Sumber naikmotor.com .
Tag: #naikmotor
Tidak ada komentar:
Posting Komentar