× Home Sitemap Disclaimer
Navigasi

suka motor

Artikel Terbaru

Jadwal Launching Tim MotoGP 2021, Lengkap dengan Platform Streamingnya

Jadwal Launching Tim MotoGP

NaikMotor – Menjelang perhelatan MotoGP 2021, sejumlah pabrikan yang ikut serta akan memperkenalkan tim mereka yang akan mengaspal musim ini. Berikut ini adalah jadwal launching tim MotoGP 2021.

Hingga saat ini sudah ada empat tim MotoGP yang terkonfirmasi akan meluncurkan tim mereka untuk MotoGP musim ini. Sementara tim lainnya masih belum mengeluarkan pernyataan resmi untuk launching tim mereka.

Nantinya dalam acara lauching tersebut, tim-tim tersebut akan memperkenalkan livery terbaru, pakaian balap baru, helm baru hingga pembalap baru mereka. Berikut ulasan jadwal launching tim MotoGP 2021.

Tim pertama yang akan mengadakan launching adalah Esponsorama Racing. Acara peluncuran akan digelar pada 5 Februari 2021 dan akan disiarkan langsung di akun Instagram resmi tim, pukul 18.00 waktu setempat.

Dalam launching ini, Tim Esponsorama Racing akan memperkenalkan dua pembalap rookienya, yakni Luca Marini dan Enea Bastianini.

Kemudian tim kedua yang akan lauching di musim ini adalah Tim Pabrikan Ducati. Acaranya akan disiarkan pada 9 Februari 2021 pukul 16.00 WIB atau sekitar pukul 21.00 WIB, melalui kanal YouTube dan situs resmi Ducati.

Melalui acara lauching tersebut, Tim Pabrikan Ducati akan membuka tudung pada motor Desmosedici GP terbaru bersama Francesco Bagnaia dan Jack Miller.

Launching selanjutnya akan dilakukan oleh Tim Pabrikan KTM beserta Tim Satelit Tech3. Keduanya akan meluncurkan tim untuk musim ini pada 12 Februari 2021.

Sayangnya belum ada waktu pasti peluncuran dua tim KTM ini. Kemudian platform yang digunakan juga belum diketahui, kemungkinan acara akan disiarkan melalui situs resmi KTM.

Tim terakhir yang akan meluncurkan timnya untuk MotoGP 2021 adalah Monster Energy Yamaha. Launching akan disiarkan di website resmi mereka pada 15 Februari 2021 pukul 10.30 waktu setempat atau sekitar pukul 15.30 WIB.

Tim Yamaha Monster Energy akan memperkenalkan dua pembalap mereka yang baru promosi ke tim pabrikan, mereka adalah Fabio Quartararo dan Maverick Vinales.

Meskipun belum terkonfirmasi, nampaknya tim Petronas Yamaha SRT dan Suzuki Ecstar juga akan meluncurkan tim mereka setelah keempat tim diatas. Diprediksi, kedua tim ini akan mengadakan acara launching sebelum tes pramusim di Qatar. (Dicky/Prob/NM)

The post Jadwal Launching Tim MotoGP 2021, Lengkap dengan Platform Streamingnya appeared first on Naik Motor | Jurnal Pengendara Motor.


Sumber naikmotor.com .
Tag: #naikmotor


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda
Langganan: Posting Komentar (Atom)

Cari Blog Ini

Arsip Blog

Popular Posts

  • Boks Givi E43N Digandrungi Petouring Bisa Muat 2 Helm
    NaikMotor – Saat ini boks untuk penambahan bagasi kembali dicari pemotor. Seperti boks Givi E43N yang disukai para petouring karena kapasit...
  • Sejarah Yamaha RX-King dan Eksistensinya di Masa Sekarang
    NaikMotor – Yamaha RX-King menjadi salah satu motor yang cukup populer di era 90-an. Bahkan masih terus digandrungi para pecinta motor jad...
  • Bukan Cuma Jualan Motor Honda, Ini Dia Unit Bisnis Wahana Artha Group
    NaikMotor – Acara   Honda ADV150 Journalist, Blogger and Vlogger Fun Rally Touring and Wahana Bussines Knowledge (18-20/10/2019) menjadi k...
  • WorldSBK 2020 Argentina Ditunda Hingga 2021
    NaikMotor – Gelaran Superbike Dunia di Villicum Argentina Oktober mendatang batal digelar. WorldSBK 2020 Argentina itu ditunda hingga 2021....
  • Honda ADV150 Versi Modifikasi Juga Tampil di GIIAS 2019
    Naikmotor – Kehadiran Honda ADV150 menyedot perhatian masyarakat Indonesia. Tidak tanggung-tanggung  PT Astra Honda Motor   di GIIAS 2019 j...
  • Lorenzo Membantah Ditawari Ducati untuk MotoGP 2021
    NaikMotor – Test rider Yamaha, Jorge Lorenzo membantah ditawari Ducati pekerjaan untuk MotoGP 2021. Lorenzo pernah bergabung dengan Ducat...
  • Wahana Dukung Vaksinasi Ditlantas Polda Metro, Donasikan Ribuan Paket Sembako
    NaikMotor- Mendukung kegiatan vaksinasi yang dilakukan Ditlantas Polda Metro Jaya, Main Dealer sepeda motor Honda Jakarta Tangerang, PT Wah...

Halaman

  • Beranda
  • Kontak Kami
  • sitemap
  • Disclaimer
Ehcrodeh. Diberdayakan oleh Blogger.
Copyright © Suka Motor . Template by: Padja Tjiloeah