NaikMotor – Livery Aprilia RS-GP 2020 diperkenalkan kepada publik. Tim Aprilia Gresini memperkenalkan Pembalap mereka: Espargaro dan Iannone, serta test rider Smith di Sirkuit Losail, Jumat (21/02/2020).
Livery Aprilia RS-GP 2020 masih sama seperti yang tahun lalu, namun seoeda motor balapnya tidak. Aprilia merombak habis RS-GP mereka menjelang musim ini. Pangkalan teknis baru lahir dengan kontribusi pevrsonel yang telah memperkaya pengalaman tim dan menyempurnakan setiap departemennya.
Debut dengan mengesankan di Sepang, RS-GP sekarang menghadapi 3 hari tes penting di Qatar sebelum pembukaan musim.
Aleix Espargaro, salah satu pembalap Aprilia Gresini mengatakan bahwa motor barunya membuat ia lebih bersemangat. “Motor ini sangat berbeda! Saya lebih termotivasi dan lebih berharap dari sebelumnya,” ujarnya.
Andrea Iannone juga mengatakan bahwa, “Saya benar-benar merasa ini adalah motor saya. Saya tau betapa bekerja kerasnya orang-orang di dalamnya.”
Selain itu, dikutip dari laman resmi MotoGp, Bradley Smith berkata, “Kami memiliki banyak ilmu, informasi, dan data. Dan itu berarti kita harus memanfaatkannya setiap hari.” (Litha/Prob/NM)
The post Tim Aprilia Gresini Pamerkan Livery Lama RS-GP Baru appeared first on Naik Motor | Jurnal Pengendara Motor.
Sumber naikmotor.com .
Tag: #naikmotor
Tidak ada komentar:
Posting Komentar