NaikMotor – Saat MotoGP 2019 Australia, Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi rayakan balapan ke-400 kalinya. Di MotoGP sendiri Rossi telah melakukan 340 start.
Rossi mengawali karir internasionalnya sebagai rookie di kelas 125cc GP 1996. Hingga di Phillip Island Rossi rayakan balapan ke-400 kalinya di GP.
Kini dalam usia 40 tahun Rossi telah dianggap sebagai Pembalap paling sukses dan paling lama berkarir di Kejuaraan Dunia. Selama karirnya, Rossi telah melakukan start 340 kali di kelas MotoGP. Lebih banyak daripada veteran-veteran lainnya, seperti Loris Capirossi 328 kali, dan Alex Barros 276 kali.
Selama itu, Pembalap berjuluk The Doctor itu mencatatkan kemenangan 29% atau sebanyak 115 kemenangan seri, dan 234 kali podium lebih dari separuh balapan yang diikutinya.
Karir dunia pertama Rossi di 125 cc GP Malaysia 1996 dengan kemenangan pertama di seri Brno 1996 juga. Setelah itu gelar juara dunia telah disandangnya sebanyak 9 kali, dan 6 kali runner up. Meski untuk musim ini tidaklah terlalu cemerlang. (Afid/nm)
The post Valentino Rossi Rayakan Balapan ke-400 di MotoGP 2019 Australia appeared first on Naik Motor | Jurnal Pengendara Motor.
Sumber naikmotor.com .
Tag: #naikmotor
Tidak ada komentar:
Posting Komentar